Prediksi Ratusan Orang Meninggal Dunia saat Mudik Lebaran, Denny Darko Beri Pesan Was-was Ini

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 18:45 WIB
Ilustrasi kecelakaan: Prediksi Denny Darko soal mudik lebaran (Pixabay/macdeedle)
Ilustrasi kecelakaan: Prediksi Denny Darko soal mudik lebaran (Pixabay/macdeedle)

inilahbandung.com - Kegiatan mudik lebaran menjadi salah satu rangkaian hal yang biasa dilakukan orang-orang yang mempunyai kampung halaman menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Volume kendaraan di jalanan pun menjadi meningkat saat mudik lebaran terjadi, terutama pemudik yang menggunakan transportasi jalur darat.

Ahli kartu tarot, Denny Darko mencoba memprediksi kondisi saat mudik lebaran nanti yang ternyata kurang baik.

Baca Juga: Disebut Crazy Rich Bandung, Alshad Ahmad Malah Berikan Mahar Rp 3 Juta untuk Nissa Asyifa?

Denny Darko mengatakan bahwa akan ada ratusan orang yang meninggal dunia saat mudik lebaran nanti.

Menurut Denny Darko kecelakaan lalu lintas yang menjadi salah satu penyebab kematian yang tercatat tinggi.

"Mungkin ada dua hingga tiga orang yang meninggal dunia setiap jamnya yang artinya setiap 20 menit sekali karena kecelakaan lalu lintas di Indonesia," ujar Denny Darko dikutip inilahbandung.com dari YouTubenya, Sabtu 25 Maret 2023.

Denny Darko mengatakan ratusan orang yang meninggal saat mudik lebaran itu belum termasuk saat Ramadhan.

"Maka dari sini tidaklah berlebihan jika saya katakan bahwa di mudik lebaran nanti mungkin akan sekitar 500 orang lebih yang akan meninggal dunia itu belum di saat-saat Ramadhan," katanya.

Baca Juga: Cover Dance Bareng TREASURE, Ayu Ting Ting Banjir Pujian Netizen

Denny Darko pun memberikan pesan was-was agar para pemudik berhati-hati, terutama yang menggunakan transportasi jalur darat.

Denny Darko menyarankan agar para pemudik tidak pulang kampung di waktu sore menjelang malam hari.

"Tidak bepergian di sore menuju malam hari kalau mau pergi di pagi banget atau di malam banget," ucapnya.

Menurut Denny Darko, tak hanya pemilihan waktu mudik, kondisi fisik juga harus diperhatikan, terlebih saat mengendarai kendaraan sendiri.

Halaman:

Editor: Firda Rachmawati

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X