Jonathan Latumahina Ungkap Kesehatan David Ozora, Motorik Membaik, Kesadaran Kognitif Masih Terus Berjuang

- Kamis, 16 Maret 2023 | 18:25 WIB
Jonathan Latumahina terus bagikan perkembangan kesehatan David Ozora. (Tangkapan layar Twitter/seeksixsuck)
Jonathan Latumahina terus bagikan perkembangan kesehatan David Ozora. (Tangkapan layar Twitter/seeksixsuck)

inilahbandung.com - Kondisi kesehatan David Ozora, dikabarkan mulai membaik belakangan ini setelah mengalami koma panjang akibat penganiayaan Mario Dandy.

Perkembangan kesehatan David Ozora terus dibagikan sang ayah Jonathan Latumahina lewat akun Twitter pribadinya @seesixsuck.

Terbaru, Jonathan Latumahina membagikan sebuah video memperlihatkan David yang tampak memegangi besi penyangga pinggir tempat tidurnya.

Baca Juga: Resep Sayur Soun Bakso untuk Menu Sahur Enak dan Simple

Tangan David pun terlihat dielus sang ayah, matanya pun tampak berkedip sekitar tiga kali.

"Wake up, Wake up, Wake up," keterangan dalam video 12 detik unggahan Jonathan Latumahina itu.

Selain itu, Jonathan Latumahina pun membagikan sebuah link Facebook yang mengarah pada akun bernama Hatala Tam.

Baca Juga: Status Menkominfo Johnny G Plate Akan Ditentukan Kejagung Setelah Gelar Perkara

Di situ tertulis bagaimana perkembangan kesehatan David Ozora di hari ke-24. Berikut keterangan unggahan Facebook Hatala Tam.

"Alhamdulillah ikhtiar dhohir dan batin para Kyai dan Ulama kita, seluruh Sahabat Ansor, seluruh alumni Pangudi Luhur dan tentu saja seluruh masyarakat yang tidak bisa disebutkan satu persatu."

"Kondisi david semakin bagus terutama kesadaran kuantitatif (gerak motorik), sedangkan kesadaran kualitatif (kognitif) masih terus berjuang, dan untuk support kesadaran kualitatif karena belum terlihat perkembangan yang signifikan akan mulai dilakukan terapi stemcell."

Baca Juga: Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Antisipasi Kepadatan saat Mudik Lebaran

"Perjalanan masih sangat panjang, namun dengan doa-doa yang dilangitkan sampai saat ini adalah sebuah barokah raksasa bagi david, semua kemajuan ini adalah kuasa Allah SWT yang menjawab doa panjenengan semua."

"Dan sepanjang apapun jalannya, akan kita tempuh dan lalui. Karena tidak ada yang mustahil bagi kebesaran Allah SWT."

Halaman:

Editor: Ridwan Firdaus

Sumber: Twitter

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X