INILAH BANDUNG – Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menyerahkan hasil investigasi tragedi Kanjuruhan ke pemerintah.
Laporan ini diberikan kepada Menko Polhukam Mahfud MD yang kemudian akan diberikan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Mahfud MD sendiri mengaku sudah paham terkait isi dan fakta-fakta yang terdapat dalam hasil investigasi tragedi Kanjuruhan tersebut.
Baca Juga: Lirik Lagu Sesah Hilapna - Yayan Jatnika yang Dicover Nina Mincreung Viral di TikTok
"Saya sudah berdiskusi, sudah paham apa segala isinya dan fakta-fakta yang menjadi pendukungnya," ucap Mahfud MD.
"Saya tentu hanya akan menampung ini untuk disampaikan dalam rangka mengambil langkah-langkah lanjutan sejauh yang diperlukan baik jangka pendek maupun jangka panjang," imbuhnya.
Mahfud MD mengungkapkan langkah jangka pendek adalah penegakan hukum atas Tragedi Kanjuruhan dan tindakan administratifnya.
Adapun untuk langkah jangka menengah yang akan dilakukan yaitu pembenahan organisasi yang mengelola sepak bola di Indonesia.
Baca Juga: Mentor Indra Kenz, Fakarich Divonis Majelis Hakim Pengadilan Negeri Medan 10 Tahun Penjara
"Jangka panjangnya perlengkapan infrastruktur yang halus maupun yang keras tata aturan ke organisasi yang lebih bagus ditambah dengan sarana prasarana fisik yang jelas," tutur Mahfud.
Sementara itu, Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik mengatakan ada tujuh pelanggaran HAM yang ditemukan pihaknya dalam tragedi Kanjuruhan.
Dalam laporan tersebut, Komnas HAM juga meminta agar Presiden Jokowi membereskan tata kelola sepak bola Indonesia.
"Isi laporan ini poinnya adalah meminta supaya dievaluasi menyeluruh dan itu tentu saja kita meminta kepada presiden untuk ikut bertanggung jawab membereskan tata kelola sepak bola kita," tandasnya dikutip dari PMJ News.***
Artikel Terkait
PSI Buka Suara Akui Suprapti 'Penjual Dawet Tragedi Kanjuruhan', Ternyata Pernah Jadi Pengurus Partai
Polri Bakal Gelar Rekonstruksi Tragedi Kanjuruhan Pekan Depan
Soal KLB PSSI, Umuh Muchtar: Selesaikan Dulu Tragedi Kanjuruhan
Ketum PSSI Iwan Bule Akan Diperiksa Hari Ini Terkait Tragedi Kanjuruhan
Jadi Saksi Bisu Hilangnya Ratusan Nyawa, Stadion Kanjuruhan Bakal Dirobohkan
Kuburan Korban Tragedi Kanjuruhan Belum Kering, Ketum PSSI dan Presiden FIFA Malah Asyik Main Sepak Bola
Polisi Ungkap Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan Belum Izinkan Autopsi Jenazah
Korban Tewas dalam Tragedi Kanjuruhan Bertambah, Kini Jadi 134 Orang
Enam Tersangka Tragedi Kanjuruhan Ditahan, Salah Satunya Dirut PT LIB
Polri Sebut Ada Potensi Tersangka Baru Tragedi Kanjuruhan