inilahbandung.com - Bikin hati pencinta sepak bola Indonesia sumringah, mega bintang sepak bola Argentina Lionel Messi berbicara begini.
Terkait rencana Timnas Argentina yang akan uji tanding bersama Indonesia pada laga FIFA Match Day periode Juni 2023 mendatang.
Perlu diketahui kabar Timnas Indonesia versus Argentina semakin kuat setelah beberapa influencer hingga jurnalis menyebut skuad Garuda akan bertanding melawan Lionel Messi dan kawan-kawan.
Bahkan melalui video yang diunggah jurnalis Argentina Gaston Edul, Lionel Messi menyambut baik rencana ini.
"Saya pikir Asia itu selalu menyenangkan khusus Indonesia mereka punya suporter yang luar biasa mereka sangat cinta sama sepak bola," ucap Lionel Messi.
Melawan Indonesia dan China adalah rencana yang menarik semoga ini terwujud kata Messi di kutip inilahbandung.com dari youtube Summer TV.
Twitter Gaston Edul 7 Mei 2023 kemarin jurnalis yang mewawancarai Lionel Messi setelah memenangkan Piala Dunia itu sebut bahwa punya jadwal untuk bertanding di Asia pada Juni mendatang.
Baca Juga: Sering Menyanyi Tengah Malam, Jungkook BTS Mengaku Dimarahi Tetangga: Saya Menerima Keluhan
Awal mula Paulo Dybala dan kawan-kawan akan memainkan laga di China setelahnya tim yang menumbangkan Prancis itu akan melawan Indonesia.
Jika itu benar-benar akan terjadi maka secara matematis akan menaikan ranking Timnas Indonesia jika skuad Garuda menang pada FIFA Match Day melawan Argentina.
Sebelumnya Argentina telah menumbangkan Curacao dengan skor telak tim yang juga dikalahkan skuad asuhan Shin Tae-Yong .
Dengan catatan itu Indonesia cukup punya bekal untuk menghadapi Timnas Argentina.
Menurut rumor yang beredar pertandingan Timnas Argentina versus Indonesia akan berlangsung pada 19 Juni 2023 mendatang.***
Artikel Terkait
Lionel Messi Ungkap Selebrasinya di Depan Luis van Gaal, Ternyata Begini Sebenarnya
Angkat Trofi Piala Dunia 2022, Lionel Messi Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo di Instagram
Cristiano Ronaldo Mengklaim Dirinya Lebih Baik dari Lionel Messi
Lionel Messi, Kylian Mbappe dan Neymar, PSG Kesulitan Dapatkan Pemain Baru, Sulit Gantikan Posisi Mereka?
Rumor Lionel Messi Kembali ke Barcelona Terbantahkan Pernyataan sang Ayah
Kini Bertubuh Pendek, Lionel Messi Kecil Ternyata Idap Penyakit GHD, Apa Itu?